Monday, October 17, 2016

Jennifer Lopez Putus dari Casper Smart Gara-Gara Diselingkuhi Lagi




Beberapa bulan lalu Jennifer Lopez kembali dikabarkan putus dari Casper Smart setelah cukup lama menjalin hubungan, namun saat itu belum diketahui secara pasti apa yang membuat pasangan tersebut memilih berpisah. Menurut rumor yang beredar, keduanya putus hanya karena merasa sudah tak cocok lagi satu sama lain.
Tapi baru-baru ini seorang sumber akhirnya menguak apa yang sebenarnya terjadi di balik putusnya hubungan Jennifer Lopez dan Casper. Menurut sang sumber, J.Lo memilih meninggalkan Casper karena kekasihnya tersebut ketahuan selingkuh untuk yang kedua kalinya.
“Dia (J.Lo) meninggalkannya karena Csper berselingkuh dan ketahuan,” katanya seperti dikutip dari Aceshowbiz. “Itu pernah terjadi dua tahun lalu, dan dia (Casper) sudah berjanji tak akan mengulanginya lagi. Tapi begitu ia melakukannya lagi, semuanya berakhir.”
Sang sumber juga mengungkapkan bahwa Casper sebenarnya tidak ingin berpisah dari J.Lo, ia bahkan sempat memohon dan melakukan apapun yang ia bisa untuk kembali bersama penyanyi 47 tahun tersebut.
“Faktanya, dia (Casper) selingkuh dan setelah (hubungannya) berakhir, dia memohon untuk kembali pada J.Lo,” ujarnya.”Dia sudah melakukan apa saja yang ia bisa untuk kembali bersama.”
Meski demikian, Jennifer Lopez sudah tak bisa mempercayai Casper lagi. Apalagi pria tersebut tidak pernah bisa mengubah kebiasaan buruknya dan berhenti melirik wanita lain.
“Casper bilang dia sudah berubah, tapi dia memposting video dengan para penari berbikini dan tidak seperti pria yang sedang berusaha menghilangkan kebiasaan lamanya,” kata sang sumber.

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.