Salah satu hal yang membuat hubungan Stefan William dan Celine Evangelista banyak yang menentang adalah kenyataan jika Celine adalah seorang janda yang mempunyai dua orang anak. Tapi hal itu tak menyurutkan niat Stefan untuk mencintai Celine. Ia bahkan sudah dekat dengan dua putri Celine, begitupun sebaliknya. Saking dekatnya, Eleeya Xaviera Sompie dan Jemima Guri Clementine Sompie sering bertanya mengenai hubungan Stefan dengan Natasha Wilona
Stefan William saat ini memang sedang bermain di sinetron stripping ‘Anak Jalanan’. Dalam sinetron tersebut, karakter yang diperankannya, Boy adalah kekasih dari Reva, karakter yang diperankan Natasha Wilona, mantan kekasih Stefan William. Dua putri Celine pun bertanya pada Celine, siapakah wanita yang bersama Stefan? Apakah mereka benar – benar pacaran?
“Paling mereka nanya-nanya kalau liat Stefan di TV, ‘mami who is that?’ ‘Who is that Mami?’ ‘Siapa itu?’ ‘Jadi Stefan punya pacar?’,” ujar Celine menirukan pertanyaan kedua putrinya, dikutip Tribunnews (17/10).
Celine bersikap bijaksana. Ia menjelaskan pada mereka jika itu hanya tuntutan peran tanpa menjelaskan hubungan Stefan dan Natasha Wilona yang sebenarnya.
“Itu cuma di film, mami juga syuting kayak gitu kan? Terus mereka ngerti, oh cuma pura-pura,” tutur Celine.
Diakui Celine, baik Eleeya atau Jemima, keduanya sangat dekat dengan Stefan. Mereka merasa nyaman bisa bersama dengan Stefan.
“Nempel (ke Stefan -red) terus biasanya. Kalau lagi jalan-jalan bareng ke Mall biasanya pengennya dua duanya digandeng, ke kanan dan kiri,” imbuhnya.
No comments:
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.